Home Tech Meningkatkan Keamanan dalam Industri Software Manufaktur

Meningkatkan Keamanan dalam Industri Software Manufaktur

96
0
software manufaktur

Software manufaktur adalah program atau perangkat lunak yang dirancang khusus untuk melakukan otomatisasi terhadap proses produksi mulai dari tahap perencanaan, pengecekan stok, pembagian tugas, alokasi sumber daya, dan pengaturan rute produksi.

Kehadiran sistem tersebut dapat meningkatkan produktivitas perusahaan secara signifikan. Apalagi di tengah persaingan bisnis yang kian ketat, penggunaan aplikasi manufaktur dapat menjadi salah satu cara agar dapat bersaing dengan para kompetitor.

Keamanan Dalam Perangkat Lunak Manufaktur

Keamanan menjadi salah satu fitur penting yang menjadi perhatian ketika memilih perangkat lunak manufaktur. Pasalnya, software tersebut akan mengelola berbagai informasi penting untuk kelangsungan perusahaan di masa mendatang.

Karena itu, keamanan software manufaktur menjadi faktor penting yang harus diperhatikan ketika mengembangkan perangkat lunak tersebut. Dengan keamanan yang memadai, asset dan sistem di perusahaan akan tetap terjaga dari akses oleh pihak-pihak yang tidak berwenang.

Komponen Keamanan Perangkat Lunak Manufaktur

Untuk menghadirkan perangkat lunak manufaktur yang terjamin keamanannya, fitur keamanan tersebut perlu dilakukan di berbagai bidang yaitu sebagai berikut.

1. Keamanan Infrastruktur

Keamanan infrastruktur adalah cara mengamankan infrastruktur jaringan meliputi komponen fisik hingga elemen lainnya dari berbagai ancaman yang mungkin terjadi. Beberapa hal yang mengancam keamanan infrastruktur adalah memaksa masuk ke sistem dan meretas password.

2. Keamanan Jaringan

Fitur keamanan ini dibangun dengan mengintegrasikan seperangkat aturan dan konfigurasi untuk melindungi kerahasiaan, integritas, dan aksesbilitas terhadap software maupun data-data yang ada di dalamnya.

3. Keamanan Sistem Operasi

Keamanan sistem operasi adalah pembatasan akses terhadap siapa saja yang dapat menjalankan perangkat lunak tersebut. Hal ini termasuk siapa saja yang memiliki akses terhadap aplikasi tersebut secara fisik di ruang sistem. Jadi hanya pihak berwenang yang dapat mengoperasikannya.

4. Keamanan Basis Data

Keamanan database mencakup segala upaya yang dilakukan untuk mengamankan sistem database dari kemungkinan serangan siber. Data merupakan asset penting yang harus dijaga karena dapat mengancam kelangsungan perusahaan jika diakses oleh orang yang salah.

Keysoft Hadirkan Software Dengan Keamanan Terbaik

Software untuk manufaktur tidak cukup hanya sekedar memiliki fitur yang lengkap tetapi juga keamanan yang terjamin. Keysoft dapat menjadi jawaban untuk kebutuhan ini karena layanan ini menyediakan fitur-fitur keamanan terkini untuk memastikan semua data dan akses terjamin keamanannya.

Software yang dikembangkan oleh https://keysoft.co.id/ juga selalu diaudit agar tetap aman dari berbagai kemungkinan akses dari peretas maupun oknum yang tidak memiliki otoritas. Jadi perusahaan dapat menggunakan software manufaktur tersebut dengan nyaman.